Semangat pagi anak-anak!
Rongpulska: Tetap semangat, berprestasi, luar biasa….
Bagaimana kabar hari ini ?
Baik-baik saja dan sehat selalu kan….
Alhamdulillah semoga kita selalu sehat wal afiat.
Minggu yang lalu kita sudah membahas Ciri-Ciri Ulasan dan menjelaskan Kembali Teks Ulasan.
Masih ingat anak-anak?
Pada pertemuan hari ini kita akan melanjutkan BAB 6 Menelaah Struktur dan Kaidah Kebahasaan Teks Ulasan.
Masih semangat anak-anak….?
C. Menelaah Struktur dan Kaidah Kebahasaan Teks Ulasan
1. Berikut ini struktur dari teks ulasan.
a. Orientasi
b. Tafsiran
c. Evaluasi
d. Rangkuman
Struktur Teks Ulasan novel Atheis
a. Identitas Karya (judul, pengarang, penerbit, tahun terbit, tabal halaman, dan ukuran buku)
b. Orientasi (paragraf awal)
c. Sinopsis (ringkasan)
d. Analisis (paparan unsur-unsur cerita)
e. Evaluasi (kelebihan dan kekurangan karya)
2. Kaidah Kebahasaan Teks Ulasan
a. Menggunakan Kata Sifat (teliti, tinggi, cepat)
b. Menggunakan Kata Benda (buku, cinta)
c. Menggunakan Kata Kerja (makan, berjalan, dimakan)
d. Menggunakan Majas atau Gaya Bahasa Perbandingan
– Perumpamaan (Bak mencari kutu dalam ijuk)
– Metafora (Siti Mutmainah adalah kembang desa di sini)
– Personifikasi (Matahari mulai merangkak ke atas.
– Alegori (Mendayung bahtera rumah tangga)
e. Menggunakan Kalimat Majemuk
– Setara (Ibu memasak di dapur dan ayah membersihkan kebun)
– Rapatan (Adik suka makan mi goreng, bakso, dan donat.)
– Bertingkat (Ibu sedang pergi berbelanja ketika saya tiba di rumah)
– Campuran (Adik sedang belajar di kamar dan ibu sedang menonton televisi ketika ayah datang
dari luar kota.)
f. Menggunakan Kata Rujukan (pronomina)
– Kata ganti orang (1, 2, 3)
– Kata ganti kepemilikan (bukumu, bukuku, bukunya)
– Kata ganti penunjuk (di dini, di sana, ini, itu)
– Kata ganti penghubung (yang, tempat, waktu)
– Kata ganti tanya (apa, siapa, mana)
– Kata ganti tak tentu (masing-masing, sesuatu, para)
D. Menyusun Teks Ulasan
1. Langkah-langkah menyusun teks ulasan sebagai berikut.
a. Mencatat identitas buku atau karya yang akan diulas, meliputi judul, penulis, nama penerbit,
tahun terbit, ketebalan buku.
b. Mencatat hal-hal menarik/penting dari isi buku
c. Menelaah kelebihan dan kelemahan isi buku
d. Merumuskan kesimpulan tentang isi dan kesan-kesan buku itu secara keseluruhan
e. Membuat saran-saran untuk pembaca
2. Penuangan catatan ke dalam teks ulasan lengkap
a. Memperhatikan struktur teks ulasan
b. Memperhatikan kaidah kebahasaan (penggunaan konjungsi penyebab dan temporal, kata-kata
penerang, dan pernyataan-pernyataan yang bernada saran)

Leave a Reply