Semangat pagi anak-anak…

Semoga kita semua selalu dalam keadaan sehat..

Kali ini kita memasuki bab 2 seni budaya kelas 7…

MENGGAMBAR RAGAM  RIAS

Pengertian Ragam Hias

Ragam Hias sering disebut juga Ornamen

Yaitu : Bentuk susunan pola hias dari satu atau lebih motif hias dengan kaidah

estetik tertentu sehingga menghasilkan bentuk yang indah.

Motif Ragam Hias

Ragam Hias Flora, Ragam Hias Fauna, Ragam Hias Geometri, Ragam Hias Figuratif.

Teknik Menggambar Ragam Hias

1)   Perhatikan  pola  bentuk  ragam  hias  yang akan digambar.

2)   Persiapkan alat dan media gambar.

3)   Tentukan ukuran  pola  gambar  yang  akan dibuat.

4)   Buat sketsa di salah satu kotak/bidang yang telah dibuat sebelumnya.

5)   Buat bentuk yang sama (bisa dijiplak) pada bidang yang lain.

6)   Mewarnai gambar

Pola Ragam Hias

Bentuk ragam hias umumnya  memiliki pola atau susunan yang diulang-ulang. Pada bentuk ragam hias lain, pola yang ditampilkan dapat berupa pola ragam hias yang teratur, terukur, dan memiliki keseimbangan

Demikian materi yang bu prapti sampaikan, untuk lebih detailnya silahkan melihat videonya..dan tugas juga ada divideonya, tugas dikumpulkan pada saat pengumpulan tugas ke sekolah….karena ini materi terakhir untuk Seni Rupa maka  minggu depan kita ulangan ya. Terima kasih

Wassalamu’alaikum wr wb

Leave a Reply