Anak-anak minggu ini kita akan melanjutkan materi bab 1 Budidaya Tanaman Sayuran, sub bab yang akan kita bahas adalah sarana produksi budidaya sayuran. Simak baik-baik penjelasan di dalam video, dan catatlah materi yang bu Maya sampaikan . Binatang buruan itu jika sudah tertangkap harus di ikat agar tidak lepas, begitu pula yang namanya ilmu, agar ia tidak lepas begitu saja maka perlu kita ikat yaitu dengan cara mencatatnya.
SARANA PRODUKSI BUDIDAYA TANAMAN SAYURAN
A. Bahan
- Benih atu bibit
Benih berbentuk biji dan bibit berupa tanaman yang masih kecil
- Pupuk
Pupuk digunakan untuk menambah dan melengkapi kandungan unsur hara yang kurang dari tanah. Pupuk ada 2 macam yaitu pupuk organik (kandang dan hijau) dan anorganik (ZA, NPK, Urea dll)
- Pestisida
Pestisida berguna untuk mengendalikan serangan dari organisme pengganggu tanaman (OPT). Ada 2 macam pestisida, yaitu pestisida alami (daun nimba dan daun tembakau) dan pestisida buatan (bahan kimia dari pabrik)
- Media tanam
Media tanam adalah tempat tumbuhnya tanaman
Ada 2 macam media tanam yaitu media tanam organik (arang sekam, kompos, sabut kelapa) dan media tanam anorganik (gel, pasir, pecahan batu bata,spons dan vermikulit dan perlit)
- Alat
Peraratan digunakan untuk mempermudah proses atau kegiatan budidaya
Ada 2 macam:
- Alat pengolahan tanah: garpu, sekop dan cangkul
- Alat pemeliharaan tanaman : gembor, sprayer dan kored
Penjelasan lebih rincinya ada di dalam video berikut ini, selamat menyimak.